SEKAMI STASI WAE MOTO
SEKAMI STASI WAE MOTO
Oleh : Maria Yohana Juita
Tampilan perdana dari SEKAMi Stasi Wae Moto. Terima kasih banyak untuk semuanya.
Terima kasih untuk setiap kesempatan yang dipercayakan.
Suatu kebanggan terbesar bagi saya pribadi melihat semangat kalian yang luar biasa. Dari proses latihan satu kali dalam seminggu, yaitu setiap malam Minggu selama bulan Desember dan kemarin langsung spintas saja kita dipercayakan untuk bernyanyi pada hari Natal kedua dan yang kita tahu adalah jadwal tampilnya kita adalah hari Minggu pertama tahun 2022.
Terima kasih banyak tanpa sedikit pun keraguan kita selalu siap untuk memberikan yang terbaik.
Pada hari itu juga kita dipercayakan kembali untuk bernyanyi pada misa hari Minggu dan dengan semangat kalian juga menjawab kami siap.
Tuhan Engkau sangat amat baik🙏 Rasanya terharu sekali melihat suara-suara yang begitu luar biasa.
Terima kasih banyak juga kepada Bapa Pastor Paroki untuk apresiasinya kepada kami.
Ini awal yang baik untuk kami🙏
Proses latihan selama tiga kali yang dilakukan setiap malam Minggu dan kemarin langsung latihan dengan musik.
Puji Tuhan kalian bernyanyi dengan sangat amat baik.
Terima kasih juga kita diberi kesempatan untuk tampil kembali misa hari Minggu.
Tetap semangat sayang.
Teruslah bertumbuh dalam iman dan pribadi yang mau siap berkarya dengan hati.
Saya yakin sekali suatu hari nanti kalian akan menjadi anak-anak yang hebat dan menjadi berkat bagi sesama.
Terima kasih banyak juga untuk setiap orang baik yang membantu segala sesuatu yang kami butuhkan.
Terima kasih banyak juga untuk orang tua yang dengam setia mendukung adik-adik dengan caranya yang luar biasa.
Maaf untuk setiap kekurangan yang diberikan kepada kalian. Peluk sayang dan Doa yang tulus untuk kalian semua🙏❤
Komentar
Posting Komentar